Tuesday, February 14, 2012

It's Valentine Day

 Be my valentine. Begitulah kalimat yang menghiasi berbagai ungkapan, sms maupun kartu ucapan, dari mulai menyertakan puisi, gambar hati, rangkaian bunga, coklat ataupun Cupids (dewa cinta) sebagai ekspresi rasa cinta kepada orang terkasih.. Ya tanggal 14 Februari ini, It's valentine day..

Ada yang bilang kasih sayang itu harus ditunjukkan tiap hari, jadi gak usa ada valentine.. preetz..

Ada juga yang bilang kalo valentine itu terlalu mengumbar kasih sayang, sehingga bisa terjerumus dosa.. preetz..

Haaallooo.. kasih sayang itu butuh penghargaan dan pengakuan jadi perlu ada satu hari khusus dari 365 hari, untuk menyatakan kasih sayang sebagai penghargaan dan pengakuan..

Pernah gak mikir kenapa harus ada hari ibu?? kalo ibu itu harus dihormati dan disayangi sepanjang hari. Kenapa ada hari kemerdekaan ?? kalo tiap hari kita udah merdeka. Kenapa ada hari jadi pernikahan?? kalo tiap hari emang mereka menjalani pernikahan.. Ataupun kenapa juga Orang tua lue nyerayain ultah lue?? padahal tiap hari tu kan lue emang harus disayangi.. Dan masih banyak lagi perayaan hari-hari lainnya seperti hari buruh, hari aids, hari pake baju batik dll.. Karna kita butuh satu hari khusus untuk mengungkapkan, menghargai, mengakui dan menyatakan sebuah hari yang spesial dari sekian hari dalam setahun, untuk apa?? ya untuk menyatakan penghargaan dan pengakuan terhadap perayaan/peristiwa/peresmian/kegiatan atau apapun lah pada hari yang ditentukan tersebut.. udah jelas kan..

Terus kalo katanya pada hari valentin, terlalu mengumbar kasih sayang, sampe bisa menjadi nafsu, maksiat, mesum dan sebagainya itu, ya gak hari valentine juga pak yang kayak gitu.. Sepanjang hari sepanjang tahun kita juga banyak mendengar dan membaca kejadian seperti itu, tu mah dari sifat orang-orangnya saja yang mentalnya jelek, jadi gak usah dihubung-hubungkan sama hari valentine dongk.. Kalo masih ada yang beranggapan seperti itu, itu namanya menghina sebagian orang yang menyatakan kasih sayangnya yang tulus pada orang terkasih pada hari valentin itu.. So berubah ya..

Berikut asal mula hari valentine..
 Hari valentine bertepatan dengan tanggal kematian Santo Valentine pada 14 Februari 270 M, siapa St. Valentine itu? St valentine adalah seorang imam Nasrani yang tinggal di daerah Roma. Pada masa itu orang-orang Nasrani dipenjara karena tidak mau menyembah dewa-dewa Romawi seperti dewa Jupiter, Merkurius, Venus, Saturnus, Pluto dan temen-temennnya itu dah. St. Valentine juga dipenjara karena dia membantu orang-orang Nasrani melarikan diri dari penjara dan juga menghujat dewa-dewa Romawi tersebut. Di penjara St. Valentine tetap melakukan peribadatan dan pelayanan agamanya sehingga membuat para penjaga penjara bertobat dan mengikuti ajaran agamanya. Pemerintah Romawi marah mendengar hal ini dan memerintahkan agar St. Valentine dipenggal. Selama hari-harinya di penjara sampai menjelang eksekusi kematiannya, St. Valentine telah menulis ratusan surat cinta kepada semua orang baik pengikutnya maupun orang Romawi lainnya yang isinya untuk saling mengasihi kepada sesama manusia.. Sehingga hari dimana tangal eksekusi kematiannya yaitu 14 Februari sampai sekarang dirayakan sebagai peringatan akan St. Valentine, akan cinta dan kasihnya kepada semua orang..

Ya begitulah alkisahnya, jadi kalo ada yang mengatakan hari valentine itu bermula dari percintaan maksiat ataupun pemujaan gono gini, ya itu salah besar.. Cobalah berpikir, sesuatu yang bermula atau berawal dari sesuatu yang jelek maka tidak akan bertahan lama, tapi jika berawal dari sesuatu yang harum, baik, dan mulia maka dia akan bertahan selamanya. Dan begitulah Valentine, dia akan dirayakan selamanya karena kasih sayangnya, meski sebagian orang ada yang menentang, tidak tau maknanya dan tidak tau sejarahnya..

Happy Valentine Day..




No comments: